5 Cara Ampuh Menjaga Keamanan Akun Mobile Legends

 

Sebagai pemain Mobile Legends (MLBB) tentu kita ingin akun kita aman. Bebas hack dan aman. Lantas, bagaimana cara menjaga keamanan akun ML? Seperti apa tips supaya akun kita terjaga dari serangan hack? Temukan jawabannya di artikel ini.

Menjaga keamanan tentu sangat penting. Sebab ini akan berpengaruh pada kenyamanan kita sebagai pemain. Jadi jangan hanya fokus pada peningkatan skill MLBB, seperti: mempelajari hero terkuat di Mobile Legends, mempelajari build item, dan lainnya.

Pada dasarnya, Moonton sudah menyediakan berbagai fitur keamanan. Namun sebagai pemain tentu kita tetap perlu waspada dan hati-hati. Langsung saja, inilah 5 cara dan tips ampuh menjaga keamanan akun game kalian.

1. Kaitkan Akun MLBB dengan Email

Demi keamanan, kamu bisa mengaitkan akun MLBB dengan email. Cara ini bentuk perlindungan pertama atas akun game kamu. Dengan mengaitkan akun dan email, kamu bisa berjaga-jaga jika sewaktu-waktu akun mu tidak bisa akses. Kamu bisa melakukan antisipasi melalui email yang kamu miliki. Yang tak kalah penting pastikan kamu juga menjaga keamanan akun email yang kamu miliki ya.

2. Kaitkan Juga dengan Akun Media Sosial

 

Selain email, kamu juga bisa kaitkan akun MLBB dengan media sosial. Misalkan dengan akun Facebook. Ini juga turut membantu menjaga keamanan akun. Selain itu, kamu juga bisa hubungkan dengan akun Google Play Games. Penting bagi pemain game Android untuk menghubungkan akun game mereka dengan Google Play Games. Tujuannya agar semua profil game kamu terkumpul di satu tempat, yakni di Google Play Games. 

Dengan demikian, ketika suatu saat kamu berganti gadget/handphone, kamu tetap bisa mengakses dan melanjutkan semua pencapaian game kamu.

3. Kaitkan dengan Akun Moonton

Nah yang ini juga wajib, kamu perlu hubungkan akun game kamu dengan akun Moonton. Ini juga turut membantu untuk menjaga agar akunmu lebih aman dari serangan para hacker.

4. Aktifkan Fitur New Device Secondary Verification

Di tahun 2020 lalu Moonton mengeluarkan sebuah fitur baru bernama new device secondary verification. Melalui fitur ini, setiap kali akan login ke device yang baru, kita harus melakukan verifikasi. Nah fitur ini juga sangat membantu untuk menjaga keamanan akun MLBB milikmu. 

Jadi, andaikan ada orang yang sengaja masuk ke akunmu dari device lain, maka mereka harus melakukan verifikasi. Kamu akan mendapatkan verifikasi kode yang dikirimkan ke emailmu. 

Untuk mengaktifkan fitur ini, kamu tinggal buka profile Mobile Legendsmu. Lalu klik tab pengaturan. Berikutnya tinggal aktifkan New Device Secondary Verification ML.

5. Jaga Selalu Keamanan Akun

Meski sudah dilengkapi dengan beberapa fitur keamanan, sebagai pengguna dan pemain kita juga harus tetap berhati-hati. Jaga selalu keamanan akun game mu. Beberapa tips yang dapat kamu gunakan misalnya:

  • Hanya login di device milikmu. Hindari login di device milik teman-temanmu. Ini untuk meminimalkan risiko terkena hack. 
  • Jangan sembarangan klik link di internet. Utamanya link yang mengandung unsur phising.  
  • Jangan mudah tergiur dengan berbagai iming-iming, seperti diamond gratis atau ilegal lainnya. Sebab bisa jadi itu merupakan phising untuk mencuri data dan membahayakan keamanan akunmu.

Nah itulah beberapa tips dan cara yang bisa kamu gunakan. Bagi kamu yang masih pemula, jangan lupa untuk cek dan pelajari juga cara main Mobile Legends untuk pemula. Semoga bermanfaat dan happy gaming!


Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "5 Cara Ampuh Menjaga Keamanan Akun Mobile Legends"

Posting Komentar